Apa Saja Tingkat Koneksi di LinkedIn?

Walaupun terlihat sedikit membingungkan awalnya, istilah tingkat koneksi pada LinkedIn bukan sebagai acuan seberapa tinggi pengalaman profesional seseorang dan juga tidak bermaksud untuk memberikan peringkat kepada pengguna yang belum memiliki banyak pengalaman ke yang sudah sangat berpengalaman. Tingkatan yang ada pada LinkedIn menunjukkan seberapa dekat Anda dengan pengguna lain di situs jejaring sosial ini, juga dengan siapa Anda bisa terhubung agar dapat memperluas jejaring profesional Anda.  

 

 
 

Tipe-Tipe Tingkat Koneksi

Anda dapat melihat tingkat koneksi Anda dengan pengguna LinkedIn lainnya pada nomor yang muncul tepat di sebelah nama mereka. 
 
* Koneksi Tingkat Nol: Jika muncul angka ini, berarti orang yang dimaksud tidak memiliki hubungan dengan Anda atau kontak Anda sama sekali. Bahkan orang yang berada dalam kelompok minat yang sama dengan Anda tetapi tidak memiliki kontak yang sama akan dikategorikan sebagai Koneksi Tingkat Nol.
 
* Koneksi Tingkat Pertama : Semua orang di daftar kontak Anda adalah koneksi tingkat pertama, yang berarti Anda memiliki koneksi langsung dan sebaliknya.
 
* Koneksi Tingkat Kedua : Dalam tingkat ini biasanya adalah orang-orang yang berhubungan dengan satu atau lebih dari keseluruhan kontak pada koneksi tingkat pertama Anda.
 
* Koneksi Tingkat Ketiga : Koneksi tingkat ketiga merupakan pengguna yang memiliki kontak seseorang dari koneksi tingkat dua Anda. Dalam hal ini dapat diartikan bahwa Anda berhubungan secara tidak langsung dengan orang ini. 
 

Untuk Apa Tingkat Koneksi Ini?

Tingkatan ini berfungsi untuk memetakan jalur karir orang-orang yang bisa jadi berhubungan dengan Anda agar Anda mendapatkan inspirasi karir, memungkinkan mereka mempekerjakan Anda di kemudian hari, atau sebaliknya untuk mempekerjakan mereka jika Anda membutuhkannya. 

 
Sebagai contoh, jika Anda menambahkan profil kampus tempat Anda belajar (koneksi tingkat pertama) ke informasi pribadi Anda, LinkedIn dapat menampilkan Joni (koneksi tingkat dua) karena ia juga menempuh studi di kampus tersebut dan mungkin memiliki hubungan profesional dengan Anda. Selain itu, Anda mungkin akan melihat Perusahaan X (yang akan menjadi koneksi tingkat ketiga) karena Perusahaan X ada di kontak Joni. Anda memang tidak mengenal Joni, tetapi mungkin Anda memiliki minat yang sama dan Joni menjadikan orang atau perusahaan tingkat tiga ini relevan dengan Anda juga dan siapa tahu, Joni memiliki tawaran pekerjaan untuk Anda. 
 

Menghubungi Orang-Orang Melalui Tingkat Koneksi

* Koneksi Tingkat Nol : Anda dapat mengirimi orang-orang ini sebuah pesan InMail.
 
* Koneksi Tingkat Pertama : Anda dapat menghubungi orang-orang ini secara langsung dengan pesan pribadi.
 
* Koneksi Tingkat Kedua : Anda dapat menghubungi mereka menggunakan pesan InMail atau dengan mengirimkan mereka undangan ke daftar kontak Anda melalui opsi Hubungkan.
 
* Koneksi Tingkat Ketiga : Anda hanya dapat terhubung dengan orang-orang tersebut jika profilnya terbuka. Dalam hal ini, Anda akan melihat nama dan nama belakangnya. Jika Anda hanya melihat nama dan opsi untuk menyambung tidak muncul, itu berarti profil tersebut bersifat pribadi, tetapi Anda masih dapat mengirimi mereka pesan InMail. 
 

Cara Naik Tingkat

Seperti yang telah kami jelaskan sebelumnya, tingkatan tidak digunakan untuk mengevaluasi pengalaman profesional seseorang dan tidak ada yang bisa naik tingkat karena bukan demikian konsepnya. Tingkatan koneksi ini hanya menunjukkan kepada Anda tingkat kontak Anda dengan orang lain. 

 
Namun perlu diketahui pula bahwa memiliki banyak kontak koneksi tingkat pertama tidak memberikan Anda status profesional yang lebih tinggi, tingkatan ini hanya melayani minat pribadi Anda saja dalam penggunaan internet, mencari profil yang menarik, atau mencari pekerjaan. 
 

Keuntungan Koneksi Tingkat Pertama

Keuntungan utama memiliki koneksi tingkat pertama dengan seseorang adalah Anda dapat mengirimi mereka pesan langsung. Pesan ini bisa sangat berguna pada saat perekrutan profesional atau saat Anda membutuhkan masukan dari mereka. Selain itu, memiliki banyak kontak orang pada koneksi tingkat pertama akan meningkatkan penyaranan orang-orang yang dapat berhubungan dengan Anda. Memperluas jaringan kontak Anda di koneksi tingkat pertama juga akan memperluas saran dari LinkedIn terkait orang-orang baru di kontak koneksi tingkat kedua dan ketiga.
 
Dengan cara yang sama pula, Anda akan muncul sebagai saran bagi kontak-kontak Anda. Jadi semakin banyak orang yang Anda tambahkan maka semakin besar kemungkinan Anda dilihat oleh orang lain. Namun ingatlah selalu bahwa tujuan LinkedIn bukanlah popularitas seperti media sosial saat ini, tetapi untuk mencari pekerjaan. Pilihlah kontak Anda dengan baik agar saran dari situs menjadi efektif. Berhubungan dengan banyak pengguna dari sektor profesional yang tidak memiliki kaitan dengan Anda tidak bermanfaat apa-apa. Ingat pula bahwa setiap kali kita berbicara tentang pengguna LinkedIn, mereka bukan hanya perorangan tetapi juga lembaga atau perusahaan, dengan kata lain, calon pemberi kerja.
 
Photo – 123rf.com.

Lihat Jug
Dokumen ini berjudul « Apa Saja Tingkat Koneksi di LinkedIn? », dipublikasikan oleh pihak CCM di bawah lisensi Creative Commons. Anda dapat menyalin, menggunakan, dan memodifikasi konten halaman ini berdasarkan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh lisensi ini. Mohon tetap mencantumkan nama CCM (id.ccm.net) pada publikasi Anda.
Gabung komunitas kami