Film yang Paling Ditunggu di 2020

Sejak Covid-19 melumpuhkan berbagai aspek kehidupan, dunia perfilman, seperti halnya industri lain, telah terkena dampaknya secara langsung. Banyak film yang dijadwalkan untuk dirilis pada tahun ini akhirnya batal dan ditunda sampai 2021. Meskipun demikian, masih ada beberapa pihak yang tetap merilisnya di bioskop pada 2020. Oleh karena itu, kami telah menyusun daftar film apa saja yang dapat Anda tonton selama 2020, mulai dari film petualangan sampai dengan kisah manusia pahlawan super yang menggugah perasaan. Siapkan popcorn Anda!

Tenet

Sebagai film terbaru yang dibuat oleh sutradara legendaris Christopher Nolan, Tenet menampilkan nama-nama bintang film seperti David Washington (anak dari Denzel), Robert Pattinson, Elizabeth Debicki, Michael Caine, dan Kenneth Branagh. Setelah dikenal beberapa garapan film layar lebar seperti Batman, Interstellar, Memento, Inception, dan Dunkirk, Nolan telah membuat karya legendaris lain melalui Tenet. Ia mengombinasikan berbagai elemen dalam satu film. Ada mata-mata, realitas paralel, tekanan atau suspense, dan penjelajahan waktu. Karya ini juga merupakan film termahal kedua sepanjang karir Nolan, sehingga kami yakin film ini akan sukses setelah dirilis.

Tanggal Rilis: 31 Juli 2020 (Inggris + Amerika Serikat)

Mulan

Mulan, salah satu film andalan Disney, menampilkan kisah anak perempuan muda dari kerajaan China yang menyamar sebagai laki-laki untuk bertarung dengan prajurit, kemudian menyelamatkan ayahnya yang sudah tua dari wajib militer. Pada peluncurannya di 2020 ini, Mulan akan direpresentasikan dalam sosok berbadan kasar, yang dimainkan oleh penyanyi pop Liu Yifei. Menurut sumber kami, film ini diklaim lebih persis dengan versi legenda pahlawan Hua Mulan yang dibuat animasinya pada 1998.

Nantikan peluncuran film ini di bioskop mulai: 24 Juli 2020 (Amerika Serikat)

Wonder Woman 1984

Film Wonder Woman terbaru yang berlatar tahun 1984 menjelang akhir Perang Dingin. Ini adalah sekuel dari film pertama yang mengambil latar Perang Dunia Pertama. Dalam film ini, Diana Prince (dimainkan lagi oleh aktris asal Israel Gal Gadot), akan menghadapi penjahat bernama Cheetah, yang memiliki kemampuan supranatural. Film ini disutradarai oleh Patty Jenkins, yang juga menjadi sutradara film Monster yang menjadi pemenang Oscar.

Dapat ditonton di layar lebar pada: 2 Oktober 2020 (Amerika Serikat)

A Quiet Place Part II

Film Quiet Place Part II adalah seri lanjutan dari film horor yang paling dinantikan selama abad 21. Sekali lagi, pemeran utama film ini dibintangi oleh Emily Blunt, bersama pasangan aktor pada seri sebelumnya, John Krasinski (yang memerankan Jim dalam film The Office). Film ini mengambil latar kisah hari setelah kiamat, seperti pada akhir cerita di seri pertama. Kemudian di akhir film tersebut keluarga Abbott harus berhadapan lagi dengan makhluk yang menyeramkan.

Tanggal Rilis: 4 September 2020 (Amerika Serikat)

Black Widow

Black Widow, film terbaru dari Marvel, yang dibintangi oleh Scarlett Johansson sebagai Natasha Romanoff alias Black Widow. Seperti pada film lain di serial Marvel, kisah film ini sangat berkaitan dengan cerita pahlawan super lainnya. Black Widow mengambil latar cerita di antara Captain America: Civil War dan sebelum Avengers: Infinity War. Romanoff harus berhadapan dengan konspirasi rahasia antara dirinya dan masa lalunya sebagai mata-mata, sementara itu di sisi lain ia harus menghadapi kekuatan gelap dan pasukan jahat.

Tonton Black Widow di layar lebar mulai: 6 November 2020 (Amerika Serikat)

Godzilla vs. Kong

Dalam film ini, kita akan melihat perjuangan keras antara dua monster paling ikonik di dunia perfilman. Kolaborasi film yang ditunggu-tunggu ini berawal dari serangan radiasi dari perusahaan rahasia, yang mengejar kedua monster yang menjadikan Kong menjadi sebesar ukuran Godzilla. Film ini menjanjikan efek spesial yang spektakuler dan interaksi yang mengejutkan bagaimana manusia berinteraksi dengan monster dari kedua cerita. Sejumlah bintang film yang terlibat dalam film ini termasuk Alexander Skarsgård, Rebecca Hall, Brian Tyree Henry, Jessica Henwick, dan Kyle Chandler. Adam Wingard menjadi sutradara dalam film ini.

Tanggal Peluncuran: 21 Mei 2021 (Amerika Serikat)

Soul

Soul adalah film untuk semua pecinta Pixar, yang disutradarai oleh Peter Docter—seorang jenius di balik Up and Inside Out. Karakter utama dalam film ini, Joe Garner, adalah seorang Afrika-Amerika yang menjadi guru di sekolah musik. Ia bermimpi menjadi seorang musisi jazz terkenal sampai sebuah kecelakaan terjadi, menyebabkan jiwanya terpisah dari raganya. Film ini mengurai pertanyaan mendasar tentang psikologi dan kejiwaan, namun disajikan secara mendalam, dengan teknik penggambaran cerita yang membuat kita jatuh cinta dengan film-film Pixar.

Soul rencananya diluncurkan pada: 20 November 2020 (Amerika Serikat)

No Time to Die

Setelah mengalami beberapa kali penundaan, film James Bond yang paling ditunggu-tunggu akhirnya siap diluncurkan. Film ini menampilkan kembali Daniel Craig sebagai agen 007 terakhir. Dalam film No Time to Die, Bond pensiun dan hidup dengan tenang, sampai akhirnya seorang teman lamanya datang dan meminta bantuan untuk sebuah misi. Pemeran lainnya juga tidak seperti biasa, karena ada Rami Malek yang menjadi penjahat, kemudian Léa Seydoux, Ralph Fiennes, Ana de Armas, dan Christoph Waltz. Film ini disutradarai oleh Cary Fukunaga (yang juga menyutradarai True Detective). Film ini juga melibatkan Phoebe Waller-Bridge (Fleabag) dalam penulisan naskahnya.

Saksikan 007 di bioskop mulai: 12 November 2020 (Inggris) dan 20 November 2020 (Amerika Serikat)

Top Gun: Maverick

Lebih dari satu dekade sejak peluncuran Top Gun, film pertama yang membuat Tom Cruise menjadi bintang film terkenal di dunia. Dalam sekuel ini, Top Gun: Maverick, ada Pete Mitchell (Maverick) yang sekarang menjadi instruktur penerbangan di San Diego, di mana ia menerima kunjungan tidak terduga dari anak dari rekan co-pilot bernama Goose. Selain Tom Cruise, pemain lain yang cukup impresif yaitu Miles Teller (dari film Whiplash), Van Kilmer, dan Jennifer Connelly. Film ini disutradarai oleh Joseph Kosinski (yang juga menyutradarai Tron: Legacy and Oblivion).

Tonton seri terbaru dari film Top Gun mulai: 23 Desember 2020 (Amerika Serikat)

Image: © Unsplash

Dokumen ini berjudul « Film yang Paling Ditunggu di 2020 », dipublikasikan oleh pihak CCM di bawah lisensi Creative Commons. Anda dapat menyalin, menggunakan, dan memodifikasi konten halaman ini berdasarkan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh lisensi ini. Mohon tetap mencantumkan nama CCM (id.ccm.net) pada publikasi Anda.