Melakukan Hard Reset pada HP Android

Ketika smartphone Anda berulang kali gagal menjalankan sistem dan tidak dapat digunakan sebagaimana mestinya, mungkin Anda perlu melakukan Hard Reset pada ponsel Anda. Prosedur yang dilakukan pada ponsel dengan OS Android pada umumnya sama. Akan tetapi perlu diingat sebelum Anda melakukan hard reset, Anda harus mencadangkan seluruh data ponsel. Karena jika Anda menjalankan prosedur hard reset, maka semua data dan pengaturan pribadi di ponsel Anda akan terhapus. Walaupun hard reset tidak mempengaruhi data yang tersimpan pada kartu SD, disarankan untuk melepaskan kartu SD Anda terlebih dahulu sebelum melakukan prosedur ini.

 

 
 

Melakukan Hard Reset: Metode 1

  • Buka Pengaturan> Akun> Buat Cadangan dan Setel Ulang.
  • Pilih Setelan Pabrik.
    • Perlu diperhatikan: Pada beberapa model ponsel, opsi ini dapat diakses dari pengaturan privasi.

 

Melakukan Hard Reset: Metode 2

  • Matikan smartphone Anda.
  • Tekan tombol volume Naik dan tombol Daya secara bersamaan dan tahan selama beberapa detik.
  • Tunggu hingga logo ponsel ditampilkan di layar, lalu Anda dapat melepaskan tombol Daya (tetapi tetap tekan tombol volume).
  • Sistem akan menampilkan sebuah menu.
  • Untuk memilih menu, Anda dapat mengarahkan menggunakan tombol Volume.
  • Arahkan kepada pilihan Hapus Data/Setelan Pabrik kemudian gunakan tombol Daya untuk mengkonfirmasi prosedur tersebut.

Image © Jasmin Merdan 123rf.com

Dokumen ini berjudul « Melakukan Hard Reset pada HP Android », dipublikasikan oleh pihak CCM di bawah lisensi Creative Commons. Anda dapat menyalin, menggunakan, dan memodifikasi konten halaman ini berdasarkan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh lisensi ini. Mohon tetap mencantumkan nama CCM (id.ccm.net) pada publikasi Anda.
Gabung komunitas kami