Cara Reset Samsung Smart TV ke Setelan Pabrik

Jika Anda mengalami masalah dengan Samsung Smart TV, cukup dengan melakukan reset ke pengaturan pabrik, maka akan mengatasi permasalahan Anda. Proses peresetan ini akan memungkinkan Anda mengonfigurasi ulang semua pengaturan televisi dan memperbaiki agar TV Anda dapat berfungsi normal lagi.

Anda akan membutuhkan perangkat Samsung Smart Remote untuk melanjutkan proses ini.

Mengembalikan Samsung Smart TV ke Pengaturan Default

Sebelum memulai, sangat penting bagi Anda untuk memastikan TV dalam keadaan mati atau OFF.

Ambil Smart Remote Anda dan tekan dan tahan tombol Info + Menu + Mute + Power.

Berikutnya, tekan tombol berikut secara bergantian: Mute > 1 > 8 > 2 > Power.

Televisi Anda akan menyala dalam service mode. Gunakan remote Anda, pergi ke Options > Factory Reset.

Televisi Anda sekarang akan mati. Cukup nyalakan kembali TV Anda dan lakukan pengaturan sesuai keinginan Anda.

Image: © Samsung.

Dokumen ini berjudul « Cara Reset Samsung Smart TV ke Setelan Pabrik », dipublikasikan oleh pihak CCM di bawah lisensi Creative Commons. Anda dapat menyalin, menggunakan, dan memodifikasi konten halaman ini berdasarkan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh lisensi ini. Mohon tetap mencantumkan nama CCM (id.ccm.net) pada publikasi Anda.