Cara Membuat Rute Perjalanan dengan Google Maps

Merencanakan perjalanan dapat menjadi hal yang sangat menarik dan menegangkan. Dengan begitu banyak faktor yang berperan, kita sangat mudah menjadi kewalahan terkait rute yang harus diambil, bagaimana menghindari lalu lintas yang macet atau jalan tol, bagaimana mengunjungi semua tempat tanpa mengambil jalan yang terlalu panjang dan berputar-putar, dll. Untungnya, Google Maps dapat membantu memudahkan kita untuk membuat jadwal dan jalur rute yang dapat dikustomisasi kapan dan di mana saja.

Google Maps menawarkan pengguna kemampuan untuk memvisualisasikan pilihan rute mereka antara sejumlah tempat menarik. Tergantung skala perjalanan yang Anda inginkan, aplikasi ini memungkinkan Anda untuk merencanakan sesuatu secara spesifik (misalnya, pergi ke satu mall tertentu di Jakarta) atau secara umum (misalnya, pergi ke Surabaya). Google Maps akan menghitung jarak perjalanan dan rute ideal untuk Anda. Anda bahkan dapat menggunakan built-in map filters untuk mempersempit pilihan Anda berdasarkan jalan tol, keadaan lalu lintas, atau sejumlah faktor lainnya.

Apakah Anda siap membuat rute perjalanan Anda? Di bawah ini, tutorial untuk mulai menggunakan Google Maps.

Memulai dengan Google Maps

Google Maps tersedia dalam versi online dan via aplikasi smartphone. Kedua format tersebut bekerja dengan cara yang sama.

Menghitung Rute Perjalanan dengan Google Maps

Jika Anda telah memiliki alamat tujuan awal yang pasti, hal tersebut sudah merupakan awal yang baik. Namun, jika Anda tidak yakin tentang alamat awal yang ingin dituju, Google Maps dapat menawarkan Anda berbagai jalur pilihan untuk mencapai tujuan Anda. Berikut adalah tiga cara untuk memperkiran rute perjalanan Anda.

Jika Pengguna Memiliki Kedua Alamat, Berangkat dan Tujuan

Pergi ke Google Maps dan klik pada ikon Directions yang terletak pada sisi kanan tab pencarian:


Sebuah kotak biru akan muncul dengan sejumlah ikon yang mewakili berbagai mode transportasi (mobil, bus, kereta api, jalan kaki, sepeda, atau transportasi udara):


Google Maps akan secara otomatis menghitung rute jalur darat terbaik (dengan asumsi bahwa pengguna menggunakan mobil pribadi). Untuk menghitung rute perjalanan dengan menggunakan mode transportasi lainnya, Anda cukup mengklik ikon transportasi yang diinginkan.

Masukkan posisi berangkat atau awal perjalanan Anda pada kolom pertama, kemudian klik pada Calculate. Peta yang muncul selanjutnya akan menunjukkan posisi berangkat Anda dengan lingkaran berwarna hitam-putih, sedangkan titik tujuan Anda dengan lingkaran merah. Rute perjalanan yang paling efisien ditunjukkan dengan garis berwarna biru, sedangkan jalur alternatif lainnya dengan garis berwarna abu-abu:


Mohon diperhatikan bahwa garis abu-abu yang tebal menunjukkan rute yang hanya dapat ditempuh dengan satu mode transportasi. Jika garis tersebut juga dilengkapi dengan garis berwarna abu-abu yang putus-putus, maka hal ini menunjukkan bahwa jalur ini kemungkinan dapat ditempuh hanya dengan transportasi alternatif yang lain. Dengan melihat contoh di atas, Anda dapat melihat bahwa pada jalur alternatif, pengguna dapat menempuh jalur tersebut menggunakan transportasi darat (mobil misalnya) dan juga dengan berjalan kaki.

Setelah memutuskan rute pilihan Anda, klik pada jalur yang ingin Anda tempuh. Google Maps akan memberikan langkah-langkah dan petunjuk rinci untuk mencapai tujuan Anda. Rute ini juga menghitung jarak dan waktu tempuh sampai di tujuan:

Jika Pengguna Hanya Memiliki Satu Alamat

Jika Anda ingin merencanakan rute perjalanan berdasarkan posisi aktual Anda saat ini, atau jika Anda hanya memiliki alamat yang dituju, Anda dapat melakukan proses yang sama seperti di atas untuk melihat rute perjalanan Anda.

Pergi ke Google Maps dan masukkan lokasi yang ingin dituju pada kotak pencarian Search box. Atau, Anda juga dapat klik pada opsi Directions yang terletak pada sisi kanan bar pencarian. Kemudian, masukkan destinasi Anda pada kotak Search:

Google Maps juga dapat menyediakan tampilan tujuan, lengkap dengan informasi tentang lokasi yang dituju. Pengguna cukup klik pada ikon Directions dalam menu, kemudian Google Maps akan meminta Anda untuk mengisi titik keberangkatan. Kemudian, masukkan lokasi aktual Anda ke dalam kotak pencarian. Google Maps kemudian akan memberikan Anda rute perjalanan yang dapat Anda tempuh, berdasarkan posisi aktual Anda saat ini.

Menghitung Rute Perjalanan Google Maps Secara Manual

Metode ketiga penggunaan Google Maps dapat dilakukan dengan menggunakan mouse komputer Anda. Pergi ke Google Maps, dan zoom peta untuk menemukan titik keberangkatan Anda. Klik pada titik tersebut.

Pada menu yang terbuka, pilih From this location atau To this location. Kemudian, cari titik destinasi Anda. Klik pada titik destinasi atau tujuan Anda. Google Maps akan memberikan Anda rute perjalanan yang ideal antara kedua titik tersebut.

Merencanakan Rute Perjalanan Multi-Destinasi

Kapanpun, Anda dapat menambahkan atau menghapus tujuan pada rute perjalanan Anda. Untuk melakukannya, cukup klik kanan pada peta dan pilih Add a Destination pada menu. Masukkan destinasi atau tujuan yang Anda inginkan pada kolom yang muncul.

Anda dapat mengurutkan tujuan atau destinasi yang diinginkan, dengan menarik setiap titik destinasi. Ketika Anda mengubah urutan destinasi, Anda akan melihat bahwa rute ideal (garis biru) yang ditawarkan oleh Google Maps, juga akan berubah sesuai dengan rencana Anda. Instruksi yang diberikan di sisi kiri layar Anda juga akan berubah.

Untuk menghapus sebuah destinasi, Anda cukup mengarahkan kursor pada alamat destinasi yang ingin dihapus pada side bar, lalu klik pada tombol x:

Filter Google Maps

Google Maps menawarkan beberapa filter untuk membantu Anda memodifikasi rute Anda, termasuk kemampuan untuk menghindari jalan raya atau jalan tol tambahan. Untuk menerapkan filter ini, cukup klik pada tombol Options dan pilih filter Anda:


Anda dapat mencetak atau print rute perjalanan Anda dengan mengklik ikon Print yang terdapat di menu. Anda juga dapat memilih untuk mencetak rute perjalanan, lengkap dengan peta atau hanya dengan petunjuk tertulis. Anda bahkan dapat menambahkan catatan ke dokumen Anda, sebelum mencetak rute perjalanan.

Image: © Shutterstock.com

Lihat Jug
Dokumen ini berjudul « Cara Mendapatkan Rute Penunjuk Arah Perjalanan Google Maps », dipublikasikan oleh pihak CCM di bawah lisensi Creative Commons. Anda dapat menyalin, menggunakan, dan memodifikasi konten halaman ini berdasarkan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh lisensi ini. Mohon tetap mencantumkan nama CCM (id.ccm.net) pada publikasi Anda.