Cara Instal Plugin XML di Notepad++

Notepad++ adalah editor teks yang dapat digunakan untuk mengedit kode sumber (source code). Anda dapat menambah kegunaan program ini dengan menambahkan plugin untuk Notepad++.

Dalam artikel ini, Anda akan mengetahui bagaimana cara menginstal plugin baru di Notepad++.

Menginstal Plugin di Notepad++ Secara Otomatis

Buka Menu Plugins > Plugin Manager > Show Plugin Manager:


Pada daftar tersebut, plugin yang tersedia akan ditampilkan. Beri tanda centang pada plugin yang diinginkan dan klik Install:

Menginstal Plugin di Notepad++ Secara Manual

Anda juga dapat menginstal sebuah plugin secara manual. Mulai dengan mengunduh file berformat ZIP untuk plugin yang akan diinstal.

Salin file DLL berikut ini ke foder plugin Notepad++:

C://Program(x86)/notepad++/plugins

Jalankan Notepad++ dan pergi ke menu Plugins. Cari plugin yang akan diinstal dan klik install untuk memasangnya.

Dokumen ini berjudul « Cara Instal Plugin XML di Notepad++ », dipublikasikan oleh pihak CCM di bawah lisensi Creative Commons. Anda dapat menyalin, menggunakan, dan memodifikasi konten halaman ini berdasarkan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh lisensi ini. Mohon tetap mencantumkan nama CCM (id.ccm.net) pada publikasi Anda.