Cara Sembunyikan Folder Media di Android

Aplikasi Gallery Android memberikan akses cepat ke foto dan video yang tersimpan pada perangkat Anda. Aplikasi ini secara berkala akan memindai (scanning) tiap konten media baru di ruang penyimpanan perangkat Anda. Jika Anda ingin tahu bagaimana cara mencegah folder video atau foto muncul di galeri media Anda, ikuti beberapa langkah sederhana di bawah ini.

Cara Hapus Folder dari Android Media Scan

Panduan ini akan membantu Anda untuk mencegah folder media dari proses pemindaian (scanning) oleh aplikasi Gallery. Hal ini dapat dilakukan dengan membuat file bernama .nomedia di dalam folder media yang diinginkan.

File .nomedia berisi teks kosong (.txt). Ketika ditempatkan ke dalam sebuah folder, file tersebut akan menginstruksikan aplikasi Gallery agar melewati pemindaian folder. Solusi ini merupakan cara sederhana untuk mencegah munculnya dokumen, musik, foto, dan video di aplikasi Anda.

Anda dapat membuat file .nomedia di komputer (dengan Notepad). Kemudian copy > paste file tersebut ke folder yang diinginkan pada smartphone Anda. Atau dengan menggunakan aplikasi gratis seperti Free File Manager untuk membuat file .nomedia, langsung di folder yang diinginkan.

Cara Menyembunyikan Folder Media dengan Free File Manager

Free File Manager adalah aplikasi gratis dan bebas iklan, untuk mengelola file dan aplikasi (.apk) di Android.

Buka Google PlayStore dan lakukan pencarian untuk Free File Manager. Tekan pada Install untuk men-download aplikasi ke perangkat Anda.

Buka aplikasi Free File Manager dan cari folder media yang diinginkan. Selanjutnya, klik pada tombol + dan pilih New Text File untuk membuat file teks di dalam folder yang dipilih. Ubah nama file menjadi .nomedia dan tekan tombol Create:


Setelah selesai, tutup aplikasi File Manager dan restart perangkat Anda untuk menerapkan pengaturan baru.

Image: © Szabo Viktor - Unsplash.com

Dokumen ini berjudul « Cara Sembunyikan Folder Media di Android », dipublikasikan oleh pihak CCM di bawah lisensi Creative Commons. Anda dapat menyalin, menggunakan, dan memodifikasi konten halaman ini berdasarkan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh lisensi ini. Mohon tetap mencantumkan nama CCM (id.ccm.net) pada publikasi Anda.
Gabung komunitas kami