Mengatasi Kesalahan 905 Pada Google Play Store

Biasanya saat mengunduh aplikasi dari Google Play Store, pengguna menemui pesan kesalahan, "App could not be downloaded due to an error. (905)". Pesan kesalahan ini akhirnya membuat pengguna tidak memiliki pilihan lain, kecuali membatalkan proses unduhan.

Panduan ini akan memberi tahu Anda langkah-langkah untuk mengatasi Kesalahan 905 pada Android.

Bagaimana Cara Mengatasi Kesalahan 905

Kesalahan 905 adalah pesan yang paling sering muncul setelah update Google PlayStore gagal diperbarui atau ada data yang corrupted. Solusi ini adalah langkah untuk mengembalikan aplikasi Google Play Store pada versi sebelumnya. Pergi ke Apps > Settings > Applications > Manage Apps. Kemudian pilih tab All dan pilih Google Play Store:


Klik pada Uninstall Updates untuk mengembalikan Google Play Store pada versi sebelumnya. Sebuah jendela akan muncul dengan tulisan, Restore this apps to its factory settings. Klik OK untuk melanjutkan proses:


Begitu selesai, buka Google Play Store dan coba untuk mengunduh aplikasi lagi.

Image: © Bloomua - Shutterstock.com

Lihat Jug
Dokumen ini berjudul « Mengatasi Kesalahan 905 Pada Google Play Store », dipublikasikan oleh pihak CCM di bawah lisensi Creative Commons. Anda dapat menyalin, menggunakan, dan memodifikasi konten halaman ini berdasarkan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh lisensi ini. Mohon tetap mencantumkan nama CCM (id.ccm.net) pada publikasi Anda.
Gabung komunitas kami